Safi Tips

Agar Awet Muda dan Terhindar dari Photoaging, Lakukan 3 Kebiasaan Ini

Share :

Memasuki usia 30-an, ada banyak hal yang perlu diperhatikan oleh kaum perempuan. Salah satu di antaranya adalah kecantikan kulit wajah.

Foto: Pexels/Asep Syaeful

Foto: Pexels/Asep Syaeful

Seiring dengan bertambahnya usia, kulit akan mengalami sejumlah perubahan, seperti muncul flek hitam, kerutan, dan keriput. Ya, fenomena yang disebut sebagai tanda-tanda penuaan ini kerap menjadi permasalahan yang dihadapi banyak wanita. Penyebabnya pun bermacam-macam, mulai dari gaya hidup hingga paparan sinar ultraviolet (UV) dari matahari.

Nah, photoaging atau proses penuaan dini yang terjadi akibat sering terpapar sinar matahari menjadi salah satu masalah kulit yang paling sering menimpa hampir semua orang.

Sebagai informasi nih, ladies. Sinar matahari berkontribusi sebesar 80 persen terhadap proses penuaan kulit wajah. Soalnya, paparan sinar matahari dapat memecah kolagen dan merusak serat elastin pada kulit. Akibatnya, fungsi kolagen dan serat elastin dalam proses regenerasi sel kulit pun menurun.

Untuk mencegah photoaging, kamu perlu mengenal gejala awalnya. Berikut adalah tanda-tanda yang bisa kamu perhatikan:

- Tampak garis halus di sekitar dahi, mata, dan bibir.

- Muncul bintik hitam pada wajah.

- Kulit wajah tampak lebih gelap.

- Pembuluh darah di bagian wajah semakin terlihat jelas.

- Kulit wajah terlihat kendur dan berkurang elastisitasnya.

Foto: Pexels/Asep Syaeful

Foto: Pexels/Asep Syaeful

Cara mencegah photoaging

Jangan sampai kamu menunggu tanda-tanda penuaan di atas muncul baru bertindak. Dengan melakukan tindakan pencegahan, kamu bisa terhindar dari penuaan dini dan tampak awet muda. Caranya cukup dengan menerapkan langkah-langkah ini:

  • Gunakan pakaian pelindung
    Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah photoaging adalah menggunakan pakaian yang menutupi kulit dari paparan sinar matahari saat beraktivitas di luar rumah, seperti sunglasses, topi lebar, jaket, dan payung. Sebisa mungkin, hindari berlama-lama berada di bawah sinar matahari langsung.

 

  • Konsumsi buah dan sayur
    Langkah selanjutnya adalah dengan mengonsumsi buah dan sayur secara rutin, terutama yang mengandung banyak vitamin C dan vitamin E.
    Kedua vitamin tersebut berfungsi sebagai antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas. Seperti diketahui, radikal bebas adalah salah satu penyebab penuaan dini.

 

  • Pakai produk anti aging
    Sudah saatnya kamu memakai produk perawatan anti aging yang memang diformulasikan untuk merawat kulit perempuan dewasa. Idealnya, kamu membutuhkan produk ber-SPF untuk merawat serta melindungi kulitmu pada pagi dan siang hari. Khusus malam hari, kamu perlu produk yang bisa menutrisi kulit saat sedang terlelap.

 

Untungnya, Safi Indonesia kini hadir dengan rangkaian anti-aging bernama Safi Expert Solutions yang mengandung berbagai bahan aktif dan mengadaptasi teknologi mutakhir di dunia kecantikan.

Pertama-tama, ada Bio Skin Moisturizer SPF 34 PA++ dari Safi Expert Solutions berfungsi sebagai day moisturizer yang mengandung sun protection. Kandungan SPF di dalamnya mampu melindungi kulit wajahmu dari sinar UVA dan UVB.

Hebatnya, di dalam produk tersebut terkandung Liquid Crystal Technology yang dapat merawat struktur dan elastisitas kulit, serta menyamarkan garis-garis halus di wajah. Hasilnya, kulit terlihat lebih cerah, bercahaya, dan terasa kencang.

Produk kedua adalah Milk Drop Serum Moisturizer yang mengandung NMF Activator dan Ultra Micro Hyaluronic yang telah teruji secara klinis dapat membantu meningkatkan kelembapan kulit hingga 280 persen selama 72 jam. Bahkan, produk ini mampu merawat lapisan kulit dengan efektivitas sebesar 92,5 persen.

Berbeda dengan Bio Skin Moisturizer SPF 34 PA++, moisturizer ini dapat diaplikasikan pada siang maupun malam hari. Namun, pemakaian pada siang hari harus diiringi dengan sunscreen agar kulitmu terlindungi dari sinar matahari.

Dengan pemakaian rutin dan teratur selama satu bulan, kulit wajahmu akan tampak lebih cerah dan elastis. Perlu diketahui, semua produk Safi Expert Solutions lainnya tidak mengandung mineral oil, alkohol, dan paraben.

Jadi, jangan menunda-nunda lagi ya, ladies. Rawat kulit wajahmu mulai dari sekarang dengan Safi Expert Solutions. Dapatkan produk ini secara eksklusif di Shopee!

Safi Official Store Shopee